Sekitar dua minggu ke depan, bulan Ramadhan datang lagi. Sebuah anugerah jika kita bisa menapakinya. Apakah ada persiapan khusus? Bagi umat Muslim tentu ada beberapa persiapan yang dilakukan, baik persiapan fisik maupun mental. Oleh karena itu, kami ucapkan selamat menyongsong Ramadhan.
Bagaimana dengan ruangan di kantor atau rumah anda? masihkah seperti dulu atau tidak ada perubahan menyongsong Ramadhan kali ini? Mungkin ya mungkin tidak. Bagi yang tidak atau belum ada ide untuk memberikan suasana baru di ruang kantor atau rumah, saya menawarkan ide untuk memberikan kesan menarik, segar tetapi nyaman dan dingin di ruang anda. Apalagi kalau bukan hidrogel.
Suasana puasa mengharuskan kita untuk tidak banyak menguras tenaga, kita banyak berada di ruangan. tetapi ruangan tersebut jika bisa harus memberikan nuansa sejuk, dingin dan segar serta nyaman. Air Conditioner (AC) adalah solusi untuk memberikan suasan sejuk tersebut, bagaimana dengan memeberikan suasana segar dan nyaman, terutama di mata? kami sarankan memberikan aksen hidrogel karena bentuk hidrogel yang bulat warna warni cerah dan berisi air akan memberikan kesan sejuk dan menggairahkan. Apalagi AC, walaupun memberikan kesan sejuk, tetapi sejatinya udara yang dihembuskan adalah udara kering, sehingga akan banyak menghisap kelembaban di ruangan kita. Hidrogel memberikan solusinya. Kesan lembab dan nyaman akan tetap terasa meskipun ada AC di ruangan kita.
Bagaimana? Ingin mencoba?
Tag: rumah
Hidrogel sebagai bahan praktikum hidroponik
Dalam 1-2 minggu belakangan ini, ada paling tidak 3 orang guru sekolah yang memesan khusus hidrogel ini. Pesanannya bervariasi antara hidrogel bulat dan hidrogel kristal.
Hidrogel ini dijadikan bahan praktikum siswa dalam bercocok tanam selain menggunakan tanah, atau biasa disebut hidroponik. Hidrogel ini dipilih karena sifatnya yang bersih, tidak sulit penggunaannya dan relatif mudah didapatkan. Sehingga cocok digunakan oleh siswa sekolah.
TIPS NYAMAN MENINGGALKAN TANAMAN SAAT BEPERGIAN
Tanaman seperti halnya manusia perlu air untuk minum setiap harinya. Akan tetapi, jika penghuni rumah bepergian hingga beberapa hari pasti tanaman akan kering dan mati. Sangat disayangkan jika tanaman yang kita sayangi kering dan mati, apalagi jika tanaman berharga mahal, jutaan rupiah, betapa kecewanya kita.
Tentu kita tidak bisa membatalkan acara keluar kota hanya demi tanaman atau bunga, padahal acara di luar kota juga sangat penting, tetapi sekali lagi, tanaman kita juga penting. Sulit untuk memilih, mana yang penting, dua – duanya penting.
Harapannya adalah ada solusi untuk permasalahan tersebut. Dan ternyata, memang ada solusi, kita tetap bisa bepergian, sementara tanaman atau bunga kita aman dari kekeringan, apalagi kematian.
Bagaimana solusinya?
Gunakan saja hidrogel. Hidrogel bentuk kristal bening adalah solusinya. Hidrogel dapat menyimpan air sampai 100 kali berat fisiknya. Agar tanaman tidak kering saat bepergian, sisipkan sejumlah hidrogel yang sudah “menyimpan” air ke dalam media tanam, misalnya tanah. Jika bisa, dicampur secara merata. takarannya kurang lebih 20-25% dari banyaknya tanah.
Jika tidak terkena matahari langsung, hidrogel tersebut akan bisa menyediakan suplai air sampai 2 – 3 minggu, tetapi jika terkena matahari langsung, karena panas matahari, hidrogel mampu menyediakan suplai air sampai kurang lebih 1 minggu. Cukup lumayan bukan?
Jika anda bepergian ke luar kota atau luar negeri sementara pembantu rumah tidak ada, maka yang akan “menyiram” tanaman kita adalah hidrogel tersebut. Hidrogel berfungsi sebagai tandon air bagi tanaman.
Dengan solusi hidrogel, perjalanan ke luar kota atau luar negeri jadi nyaman tanpa perlu memikirkan tanaman apakah cukup air atau tidak.
Hidrogel Sebagai Suvenir Mudik
Ramadhan telah memasuki hari ke-15, Bagi anda yang berasal dari luar kota tentu hari – hari mendatang sampai 2 – 3 minggu ke depan adalah hari – hari sibuk. Mungkin saja anda sedang mempersiapkan diri bersama keluarga untuk mudik. Banyak persiapan yang harus dilakukan, mulai dari persiapan fisik, Kendaraan, sampai bekal apa yang perlu di bawa ke kampung halaman. Tentu saja yang tidak boleh dilupakan adalah oleh – oleh keluarga di kampung.
Sudahkan terpikir oleh anda, oleh – oleh apa yang akan dibawa ke kampung? Mungkin makanan, mungkin perhiasan, mungkin juga hadiah menarik.
Posting ini mengingatkan kepada anda agar bisa mempersiapkan diri secara lebih baik lagi dalam mengikuti ritual tahunan, Mudik lebaran. Selain itu, kami menawarkan kepada anda sebuah suvenir unik dan menarik untuk bisa dibawa ke kampung halaman sebagai hadiah lebaran kepada saudara dan kerabat di kampung, apalagi yang kami tawarkan selain hidrogel.
Ya, hidrogel bisa dibawa ke kampung halaman sebagai suvenir dan oleh – oleh lebaran, tentu orang di kampung akan merasa excited dengan tampilan hidrogel yang menawan. Di kampung, tentu belum ada hidrogel, bagi mereka hidrogel adalah barang baru yang sungguh menarik perhatian.
Bagaimana? Sudah terpikir membawa oleh – oleh ke kampung? Bawa hidrogel saja !!
Menyambut Idul Fitri 1431 H
Pada saat posting ini ditulis, Ramadhan 1431 H telah memasuki hari ke-15, itu artinya Idul Fitri akan segera tiba, kurang lebih 2 minggu ke depan. Apakah anda sudah mempersiapkan keperluan idul fitri?
Kami yakin anda sudah siap. Apa konsep anda dalam menata ruang di rumah anda pada Idul Fitri tahun ini? Apakah sama saja dengan tahun kemarin? Apakah tidak terpikir untuk membuat suasana lain di rumah anda? Mungkin saja ada yang terlewat.
Kami menawarkan kepada anda sesuatu yang baru, sebuah konsep cerah ceria menjelang dan pada saat idul fitri, yaitu dengan menambahkan ornamen dan dekorasi hidrogel di ruang anda. Hiasan hidrogel bisa anda letakkan di sudut ruang atau bahkan bisa dijadikan center of view dengan meletakkannya di atas meja ruang tamu. Kenapa hidrogel? karena hidrogel bisa memberikan sesuatu yang lain yang tidak bisa ditemui di rumah – rumah orang lain.
Silahkan dicoba, tentu harus disesuaikan dengan selera dan cara pandang anda dalam menata ruang di rumah anda.
Selamat Idul Fitri 1431 H, Mohon Maaf Lahir Bathin.
Variasi Aplikasi dan Penempatan Hidrogel
Sebagai media tanam yang menarik, indah dan eksotis, media hidrogel bisa ditempatkan dimana saja, hidrogel akan memberikan warna dan nuansa yang berbeda di setiap ruang yang ditempatinya. Berikut ini adalah sedikit contoh variasi aplikasi dan penempatan hidrogell untuk memberikan inspirasi bagi anda yang ingin menata interior ruang anda dengan memberikan aksen hidrogel.
Hidrogel, pemikat mata tamu di rumah
Saya punya pengalaman agak unik dengan red sumatra dan hidrogel ini. Beberapa waktu yang lalu, adik datang ke rumah dengan mengajak temannya. Kebetulan saya temui di teras rumah yang di mejanya ada red sumatra yang di tanam pada media hidrogel.
Sambil bicara, temannya adik tersebut berkali kali menyentuh daun dan pot di meja. Saya diamkan saja, sampai kemudian (mungkin karena sudah merasa tahu jawabannya) dia bilang, “Eh, saya kira ini bunga beneran”.
Saya jawab, “kalau bukan bunga beneran, lalu bunga apa?”. Dia kira bahwa bunga ini bunga plastik, apalagi ditanam di pot yang tidak ada tanahnya sama sekali, diletakkan di atas meja lagi. sangat bersih dan pantas diletakkan di atas meja.
Rupanya teman adik saya tadi benar – benar tertipu dengan penampilan bunga di atas meja. Dia mengira bahwa yang di atas meja adalah bunga plastik dan hanya mainan saja. Apalagi setelah dia menyentuh media tanamnya, yaitu hidrogel. Sambil dipegang – pegang, dia berkali – kali menanyakan,”Apa ini?”
Saya jawab hidrogel.
Mungkin anda sendiri juga akan tertipu dengan penampilan hidrogel tersebut. Karena sangat eksotis dan sangat menarik.
Tanaman lebih indah ditanam pada hidrogel
Bukan hanya tampilan tanaman dan aksennya yang tampak lebih gaya dan indah dipandang mata, tetapi hidrogel juga mampu memberikan sentuhan lain pada tanaman, khususnya bunga.
Dengan menanam bunga pada media hidrogel, bunga menjadi “hidup” dalam arti bahwa beberapa bagian dari bunga menjadi lebih bagus dan indah.
Contoh yang diberikan disini adalah daun tanaman. Jika sebelumnya tanaman di tanam pada pot biasa, daun tanaman nampak biasa – biasa saja. Akan tetapi setelah ditanam pada media hidrogel, daun tanaman menjadi lebih cerah, mengkilap dan lebih bersih jika dibandingkan dengan sebelum ditanam pada media hidrogel.
Foto di atas adalah tanaman yang sudah kurang lebih satu bulan berada pada media hidrogell. Sudah tumbuh satu buah daun baru. Jika diperhatikan, daun baru tersebut nampak lebih cerah dan lebih sehat jika dibandingkan dengan daun yang lain yang sebelumnya berada pada pot biasa.
Kenapa bisa ? Karena dengan menanam pada media hidrogell, kita bisa “mengawasi” zat – zat nutrisi apa saja yang bisa masuk ke dalam tanaman. Beda dengan jika ditanam pada pot biasa, berbagai macam “makanan” masuk ke dalam tanaman sehingga lebih tidak terkontrol.